Pages

Labels

alam (6) animals (5) cartoon (2) ilmiah (12) indonesia (5) islam (8) karyaku (5) kesehatan (2) kuliner (15) musik (5) pelajaran (5) psikologi (6) sastra (4) sports (4) world (4)

Senin, 09 Februari 2015

Contoh Pidato Perpisahan

Pidato Perpisahan Kelas Sembilan SMPN 20 Malang
Tahun Ajaran 2014-2015

Assalamualaikum Wr. Wb
Yang terhormat pengawas SMPN 20 Malang

Yang terhormat, ibu  kepala sekolah SMPN 20 Malang
Yang saya hormati, bapak/ibu guru
Yang saya hormati para staf dan karyawan
Yang saya hormati, bapak/ibu tamu undangan
Serta teman-teman yang berbahagia

Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua. Pertama-tama mari kita ucapkan syukur alhamdulillah atas limpahan rahmat dan karunia sehingga pada siang ini kita dapat berkumpul di aula SMPN 20 Malang yang luas ini dengan keadaan sehat walafiat dengan suasana yang sejuk dan menyenangkan. Pada kesempatan baik ini ijinkan saya Fenty Nahdliyyati Choirunnisa mewakili teman-teman kelas sembilan untuk menyampaikan beberapa hal sehubungan dengan telah berakhirnya pembelajaran kami di SMP yang tercinta ini.
Selama tiga tahun kami menuntut ilmu di sekolah ini, banyak hal yang dapat kami rasakan. Antara lain dapat berkenalan dan bergaul dengan teman yang mempunyai bermacam-macam karakter dan sifat yang berbeda-beda, seperti : teman yang jail, suka mengganggu temannya, setiap hari pinjam alat tulis, egois, banyak omong, dll. Tetapi banyak juga yang berkarakter baik seperti : suka menolong, setia kawan, penuh perhatian, senang bercanda, yang kesemuanya tadi seperti warna pelangi yang semakin banyak warna semakin indah. Sehingga saya terkadang merasa senang terkadang juga sedih, gemas, marah dan lain lain yang hanya dapat dirasakan tetapi tidak dapat di ceritakan dengan kata-kata. Tidak hanya teman yang seperti warna pelangi, guru juga demikian, ada yang cara mengajarnya menyenangkan, membosankan, dan menyebalkan. Tetapi semua itu adalah pengalaman yang tak akan terlupakan. Adapun perbedaan karakter guru menyebabkan kami berusaha untuk memahami dan membuat kami lebih terpacu untuk terus belajar menguasai materi yang di sampaikan bapak ibu guru. Di SMP kita yang tercinta ini, lingkungan sekolah sangat mendukung untuk terciptanya proses belajar mengajar dengan nyaman dan tenang, seperti tersedianya buku-buku di perpustakaan yang memfasilitasi, alat percobaan untuk penelitian yang cukup lengkap, komputer untuk sarana praktek siswa yang cukup banyak, taman di sekeliling sekolah yang hijau nan segar, dan lainnya. Selama satu tahun menjalani kegiatan pembelajaran kelas sembilan, banyak hal yang dapat kami rasakan khususnya saat mendapatkan tambahan pelajaran atau bimbel yang sangat melelahkan, juga saat menjalani try out sekolah maupun try out kota yang menurut kami sangat menegangkan. Tetapi kami merasa bahagia karena sekarang berakhirlah sudah perjuangan kami di kelas sembilan ini. Tentunya kami semua sangat bersyukur kepada Tuhan atas segala ridho dan karunia-Nya sehingga dapat menyelesaikan ujian nasional, ujian sekolah, dan ujian praktek dengan lancar alhamdulillah, dan kami mendapat nilai yang cukup memuaskan. Kami mengucapkan terima kasih kepada orang tua yang selalu merawat,mendukung dan mendoakan kami dengan sabar dan ikhlas. Terima kasih pada teman-teman yang selalu saling memotivasi saat merasa lelah dan putus asa hingga dapat menjadi semangat kembali . Yang tak mungkin terlupa, terima kasih banyak pada para guru yang telah membimbing kami mulai awal masuk yaitu kelas tujuh ketika kami masih belum mengerti apa itu pelajaran di SMP, hingga sekarang ini. Khususnya para guru kelas sembilan yang dengan sabar, ulet dan ikhlasnya mengajar kami hingga detik-detik yang sangat menegangkan saat akan ujian nasional. Kami memahami apapun yang di sampaikan dan di lakukan para guru kelas sembilan adalah demi kebaikan kami semua walaupun terkadang juga menyakitkan. Tentunya banyak sekali kesalahan yang kami perbuat baik yang di sengaja maupun tidak di sengaja, yang mungkin melukai hati para guru, contohnya pada saat bimbel kami banyak yang tidak memperhatikan dan bahkan ada juga yang tertidur pulas, kami mohon maaf sebesar-besarnya. Terima kasih juga kepada pihak lain di sekolah in yang juga berjasa bagi kami. Semoga sekolah ini dapat lebih maju di bidang kebersihan, dan pastinya di bidang prestasi akademik maupun non akademik siswa siswi yang sangat membanggakan. Itulah harapan sederhana kami semua saat tidak lagi menimba ilmu di sekolah ini. Untuk adik-adik kelas VII dan VIII kami berharap dapat menuntut ilmu dengan sebaik-baiknya, dapat meneruskan prestasi kalian dengan lebih membanggakan, juga tetap menghormati bapak ibu guru sebagai mana mestinya, berusahalah menjadi  apapun yang kalian cita-citakan dengan sungguh-sungguh. Semoga kami siswa siswi kelas sembilan yang telah lulus ini dapat meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yaitu SMA yang di inginkan, kami mohon doanya. Kami tidak akan melupakan sekolah tercinta ini yang telah memberikan banyak sekali pengalaman berharga di hidup ini. Saat di SMA nanti kami akan menunjukkan bahwa lulusan SMPN 20 Malang adalah siswa yang tekun belajar dan berprestasi, serta akan menunjukkan sikap dan perilaku yang baik yang dapat membanggakan SMPN 20 Malang, untuk hal tersebut tak lupa kami sangat mengharapkan dukungan doa dari para guru disini. Dengan dukungan doa dan usaha kami yang sungguh-sungguh insyaallah kami bisa menjadi murid yang berbudi pekerti baik dan berprestasi lebih baik dari yang pernah kami capai ketika kami sekolah di SMP ini di bidang akademik maupun non akademik.
Demikian yang dapat saya sampaikan dalam kesempatan kali ini, mohon maaf apabila banyak  kesalahan dan kekurangan, terima kasih kepada semua yang telah memperhatikan dengan seksama. Semoga pidato yang singkat ini dapat bermanfaat untuk semuanya.


Wassalamualaikum Wr. Wb

0 komentar:

Posting Komentar